Penyerahan buku secara simbolis istri mendiang Dr Abd Rahman Marasabessy ke Rektor IAIN Ternate Prof Radjiman Ismail
PIKIRANPOST.COM– Keluarga mantan rektor Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Ternate, Maluku Utara, mendiang Dr H Abd Rahman Ismail Marasabessy, M.Ag menghibahkan buku untuk IAIN Ternate, Rabu (17/4/2024).
Penyerahan hibah buku berlangsung di lantai ruang I (satu) gedung pusat perpustakaan IAIN Ternate, yang dilakukan oleh istri mendiang Dr H Abd Rahman Ismail, M.Ag, Hj. Masita Umarella, S.H, dan diterima secara langsung rektor IAIN ternate Prof Dr Radjiman Ismail, M.Pd didampingi kepala pusat perpustakaan IAIN Ternate Nuraen Ahmad, S.IP, M.Si.
Buku yang di hibah tersebut, dalam bentuk kemasan karton berukuran besar 8 buah dan karton berukuran sedang 4 buah, serta satu paket ensiklopedia hadits.
Menurut Istri mendiang Dr Abd Rahman Ismail, M.Ag, Hj. Masita Umarella, S.H, buku yang dihibah ke IAIN Ternate dan diperuntukkan di pusat perpustakaan IAIN Ternate, merupakan buku koleksi mendiang suaminya di rumah.
Buku tersebut, kata dia, sangat cocok dijadikan referensi bagi mahasiswa pada empat fakultas, maupun mahasiswa di pascasarjana IAIN Ternate. Sehingga, setelah rembuk keluarga, pihaknya memutuskan untuk dihibahkan ke IAIN Ternate agar dimanfaatkan mahasiswa sebagai referensi.
“Awalnya, saya berpikir bukunya bapak kan banyak, jadi mau kemana nih buku, untuk itu saya kumpulkan anak-anak dan kami rembuk, kemudian disepakati untuk dihibahkan ke lembaga (IAIN Ternate, red), Karena bapak kan mengabdi di IAIN Ternate, jadi kami menilai pemberian ini ke IAIN Ternate sangat tepat,” terangnya.
“Buku-buku ini, semuanya terkait dengan program studi yang ada di IAIN Ternate,” imbuhnya
Ia berharap, buku yang dihibahkan tersebut, nantinya dimanfaatkan oleh civitas akademika IAIN Ternate untuk membaca. Karena, ia menilai cara yang sangat tepat dalam mengembangkan potensi diri adalah dengan membaca buku.
Selain itu, lanjut dia, dari pengembangan diri itulah nantinya berimplikasi pada kemajuan IAIN Ternate.
“Jadi, kami mengharapkan buku yang kami hibah ini nantinya ikut mendorong mahasiswa agar semakin jatuh cinta pada membaca, karena membaca selain untuk mengasah potensi diri, yang nantinya berdampak pada kemajuan lembaga tercinta, IAIN Ternate.” jelasnya
“Intinya, semoga buku-buku yang dihibahkan ini dapat bermanfaat bagi civitas akademika IAIN Ternate,” tambahnya
Sementara itu, Rektor IAIN Ternate, Prof Dr Radjiman Ismail, M.Pd mengucapkan terima kasih kepada keluarga mendiang Dr H Abd Rahman Ismail Marasabessy, yang telah menghibahkan buku untuk IAIN Ternate.
Ia mengatakan, buku merupakan bagian terpenting dalam proses pembelajaran, sehingga setiap saat tenaga pendidik dan mahasiswa terus bergelut dengan buku. Untuk itu, ia menilai hibah buku yang dilakukan keluarga mendiang Dr H Abd Rahman Ismail Marasabessy, setidaknya ikut mendorong berkembangnya budaya literasi di lingkungan IAIN Ternate.
“Selaku pimpinan di IAIN Ternate, saya sampaikan terima kasih kepada keluarga mendiang Dr H Abd Rahman Ismail Marasabessy, yang telah menghibahkan buku untuk IAIN Ternate, dan saya menilai ini merupakan sebuah langkah yang patut diapresiasi, lantaran ikut berkontribusi dalam berkembangnya budaya literasi di perguruan tinggi, khususnya di IAIN Ternate,” paparnya
“Dan tentunya, ikut berkontribusi dalam hal pengembangan lembaga,” imbuhnya.
Selain itu, guru besar pada fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan (FTIK) IAIN Ternate ini bilang, hibah buku merupakan bentuk perhatian terhadap IAIN Ternate, sehingga sumbangsih tehadap lembaga pendidikan setidaknya menghadirkan banyak manfaat; baik untuk lembaga maupun bagi pihak keluarga mendiang Dr H Abd Rahman Ismail Marasabessy.
“Semoga buku yang dihibahkan ke IAIN Ternate, menjadi amal zariyah mendiang Dr H Abd Rahman Ismail Marasabessy dan keluarga, dan tentunya buku-buku yang hibahkan ini juga sangat bermanfaat bagi civitas akademika IAIN Ternate,” ucapnya.
Senada, Kepala Pusat Perpustakaan IAIN Ternate, Nuraen Ahmad, S.IP, M.Si mengucapkan terima kasih kepada keluarga mendiang Dr H Abd Rahman Ismail Marasabessy, karena telah menghibahkan begitu banyak buku ke perpustakaan.
Menurut dia, hibah buku ini dipotret sebagai bentuk sumbangsih untuk pengembangan kampus IAIN Ternate melalui unit perpustakaan. Ia menilai, buku-buku yang di hibah setidaknya dapat melengkapi referensi di perpustkaan.
“Jadi, ini merupakan pengembangan koleksi di perpustakaan, sehingga mudah-mudahan dengan hibah buku ini, dapat bermanfaat untuk civitas akademika IAIN Ternate,” kata alumni S-1 ilmu perpustakaan Universitas Indonesia.
Lebih lanjut, Nuraen mengungkapkan, ia sangat kenal akrab dengan mantan rektor IAIN Ternate tersebut, sehingga cukup tahu soal koleksi bahan bacaannya. Untuk itu, ia menilai buku-buku beliau yang dihibahkan ke IAIN Ternate bakal dimanfaatkan oleh mahasiswa sebagai referensi; baik dalam proses pembelajaran, maupun dalam menulis karya tulis ilmiah.
“Bahan bacaan atau koleksi beliau sangat bagus, sehingga dengan buku yang dihibahkan pihak keluarga beliau ke perpustakaan ini, dapat dikatakan dapat melengkapi referensi-referensi di perpustakaan,” ujarnya.
Nuraen bilang, minat membaca mahasiswa IAIN Ternate sepanjang tahun 2023 hingga Maret 2024 terpotret mengalami perkembangan sangat signifikan.
Sehingga, ia berharap hibah buku yang dilakukan pihak keluarga mendiang Dr H Abd Rahman Ismail Marasabessy, nantinya memantik mahasiswa agar semakin rajin berkunjung dan mengakses informasi di perpustakaan IAIN Ternate.
“Semoga buku-buku yang di hibah ini bermanfaat bagi civitas akademika, dan tentunya dapat memantik mahasiswa untuk rajin berkunjung ke perpustakaan,” pungkas alumni pascasarjana (S-2) pelayanan publik universitas Muhammadiyah Jakarta. (*)
Penulis : HMS
Editor : S.S.Suhara
.