Ketua BKM Masjid Agung Al-Munawar Ternate, Bahtiar Teng
PIKIRANPOST.COM – Badan Kesejahteraan Masjid (BKM) Masjid Agung Al-Munawar Kota Ternate menyalurkan sekitar 700an (tujuh ratusan) daging hewan kurban ke masyarakat pada momen hari raya idul adha 1445 Hijriah, Senin (17/6).
Ketua BKM Masjid Agung Al-Munawar Kota Ternate, Bahtiar Teng kepada media ini mengatakan pihaknya akan menyalurkan ratusan hewan kurban ke masyarakat yang berhak menerima.
Bahtiar menyebutkan, hewan kurban yang pihaknya terima sampai saat ini berjumlah 26 ekor. Diantaranya 18 ekor sapi dan 8 ekor kambing.
Bahtiar juga menambahkan, orang atau pihak yang menyumbang hewan kurban sendiri ada dari macam-macam, baik perorangan ataupun kelompok.
“Yang melakukan patungan ada 4 ekor. Kemudian ada bantuan dari Muara, Trakindo, IWIP, Pemerintah Kota Ternate, dan dari Pak Wali Kota juga ada. Itu bervariasi,” ungkapnya
“Mudahan-mudahan dengan pelaksanaan kurban ini masyarakat bisa menikmati, apalagi masyarakat yang kurang mampu. Semoga bisa menikmati suasana ini dengan penuh bahagia,” tutupnya.
Pemotongan hewan kurban sendiri rencananya akan dilakukan selama dua hari, dimana selesai pada Selasa (18/6) besok.(*)
Penulis : Ihdal Umam
Editor : S.S Suhara