14 MARET adalah hari internasional matematika, Kenapa 14 Maret? tentu saja ada alasannya! Tanggalnya 14 Maret, jika ditulis dengan angka adalah 3/14. Atau jika ditulis dengan desimal adalah 3,14. Dan apa arti angka itu? Tentu saja, angka itu adalah Pi (dilambangkan sebagai π), yang merupakan salah satu konstanta terpenting dalam matematika dan fisika (Jurnal_UNESCO:2019).
14 Maret hadir untuk siapa saja yang ingin menunjukkan apresiasi atau kecintaannya terhadap matematika. Meskipun sekarang banyak anak muda tidak tertarik dengan bidang matematika. Sebabnya anak-anak sering mendengar paradigma “matematika itu susah” atau “hanya orang pintar yang bisa memahami matematika”, ataupun anak-anak terbawa opini temannya yang tidak menyukai matematika, mungkin ada faktor intelegensi dan non-intelegensi yang memicu fobia terhadap matematika.
Disisi lain pengusaha muda sekarang merancang pembangunan gedung-gedung pencakar langit, perusahaan-perusahan berbagai penjuru, penguna media Sosial atau sekedar hanya menghitung uang receh, maka dasar matematika yang kuat sangatlah penting, mungkin anak muda sekarang tidak mengetahui betapa pentingnya matematika dalam kehidupan sehari-hari.
Harapan saya sebagai salah satu anak muda pecinta matematika, dihari internasional matematika merupakan hari yang tepat untuk mendorong anak muda untuk terjun di bidang matematika, membangun pengalaman positif terhadap matematika usia dini, khusus pada guru memberikan: pembelajaran sesuai kemampuan atau tingkatan anak, memilih metode pembelajaran yang menyenangkan, serta media yang diterapkan saat pembelajaran.(*)