Camat Loloda Diduga Ajak Kades Hadiri Deklarasi Jujur Jilid II Menjadi Sorotan Publik

Postingan Camat Loloda mengajak Kades untuk hadiri deklarasi Jujur Jilid II

PIKIRANPOST.COM- Viral sebuah Isi Chat Grup WhatsApp diduga datang dari Camat Loloda ke Kepala Desa (Kades) menjadi sorotan publik. Pasalnya, isi chat Camat tersebut, menulis pesan “Ass ..Syalom .. Bapak Kades …. Melalui pesan grup antara camat dan kades.

Hal itu telah tersebar di beberapa grup baik whatsap maupun postingan melalui Facebook yang di posting digrup Halbar Memilih Bupati Dan Wakil Bupati yang bertuliskan caption, Apa ada kewajiban kades harus hadir pada deklarasi cabup JUJUR jilid dua?
Camat Loloda’ tolong klarifikasinya’…apa maksud ketidak hadiran kades” jadi catatan dan evaluasi pimpinan.? Pada Sabtu 13 Maret 2024.

Sehubungan dengan Deklarasi JUJUR Jilid II pada Hari/Tanggal : Minggu, 14 April 2024 pada jam 6 Sore di Desa Tuguis, sekaligus presentasi hasil oleh lembaga survey LSI…maka diminta saudara? kades untuk berkenan hadir sekaligus membawa 5 orang tokoh dalam desa pada acara deklarasi dimaksudkan… Ketidakhadiran saudara menjadi catatan dan evaluasi pimpinan. Terima kasih.

Selain itu postingan tersebut juga dapat di komentari oleh warga net yang menyebutkan bahwa Sesuatu yg dimulai dgn Kotor seterusnya akan Kotor. Permainan yg Tidak beretika Kekuasaan dimainkan secara Sistematis,terstruktur dan Masif, akan berakhir dgn Pahit dan Mengerikan. Lawan Permainan Kotor

Selain itu juga terdapat beberapa warga net yang juga, mengomentari persoalan postingan tersebut bahwa pejabat yang tidak netral harus dapat tekanan publik.

Sementara itu Camat Loloda hingga berita ini terpublikasi, belum dapat dikonfirmasi awak media ini. (*)

Penulis : Riski

Editor   : S.S.Suhara

banner banner banner banner banner banner banner banner banner banner banner banner banner banner banner banner

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *