Sekretaris DPD Demokrat Malut dan Ketua DPC PKB Kota Ternate
PIKIRANPOST.COM – Menjelang Pemilihan Walikota (Pilwako) rekomendasi partai Demokrat bisa dibilang hampir final ke Walikota Ternate, M Tauhid Soleman. Hal ini menyusul surat tugas partai berlambang bintang mercy itu yang ditujukan ke Ketua DPD NasDem Kota Ternate.
Sekretaris DPD Demokrat Malut, Junaidi A Bahruddin saat dikonfirmasi awak media, Senin (1/6) kemarin mengatakan soal rekomendasi bakal calon walikota menurutnya semua partai punya profil data terkait informasi di tiap daerah.
Sehingga tambah Juned, pimpinan pusat pasti mendapat informasi berimbang dan objektif ke setiap daerah, untuk itu tentu, Dewan Pimpinan Pusat (DPP) sudah punya ancang-ancang siapa calon yang diusung. Misalnya dengan melihat hasil survei.
Sementara survei Walikota Ternate, beber Juned, yang dilakukan lembaga survei Polmark di bulan Mei kemarin hasilnya masih cukup tinggi. Namun apakah ada peluang Walikota Ternate untuk bersama Demokrat.
“Ada potensi untuk itu, karena semuanya kan menjadi kewenangan dari dewan pimpinan pusat,” pungkasnya.
Terpisah, Ketua DPC Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Kota Ternate, Muhajirin Bailussy menanggapi soal rekomendasi bakal calon Walikota Ternate menjelaskan PKB akan berpikir menang dalam Pilwako.
“Untuk arahnya ke siapa belum. Kita berpikir menang dulu baru kita rekomendasi, jadi semua yang mendaftar ke PKB kami usul ke DPP,” terang Ketua DPRD Kota Ternate itu.
Muhajirin bilang, kemarin disampaikan bahwa seluruh pengurus PKB daerah harus segera ke Jakarta untuk membahas, sehingga setelah pembahasan internal Banggar DPRD Kota Ternate, baru pihaknya akan memfinalkan nama-nama.
“Tapi sudah diperintahkan untuk ke Jakarta untuk di final kan nama-nama. Paling lambat Juli ini. Kami dari PKB itu begitu B1KWK keluar kita sudah tahu di lapangan siapa kalah siapa menang,” bebernya.
Bukan untuk menyombongkan diri, ucap Muhajirin, tapi pihaknya mengaku sudah berpengalaman menyikapi kondisi politik di lapangan,”Kami sudah pengalaman,” singkatnya.
Meskipun akan bertarung menghadapi inkumben (Walikota) dan siapa pun nantinya, Muhajirin menegaskan, PKB sudah mengetahui tanda kaki atau jejak-jejak pergerakan politik setiap partai dan calon kandidat Walikota Ternate.
“Karena mereka punya tanda kaki saja, kami sudah tau samua,” tutupnya.
Sementara rekomendasi PKB saat ini diketahui sudah mulai mengerucut ke bakal calon walikota dan wakil walikota. Hal ini dikemukakan oleh Sekretaris Desk Pemilu PKB Kota Ternate, M. Nur Bailussy.
Dimana kata Ul, sejauh ini PKB melirik tiga nama bakal calon Walikota seperti Syahril Abd Rajak, Ishak Naser dan Abubakar Abdullah. Sedangkan untuk calon wakil walikota, kata ul sapaan akrab M. Nur Bailussy adalah Henny Sutan Mudan Firman Mudafar Sjah.(*)
Penulis : Ihdal Umam
Editor : S.S Suhara