Dua Mahasiswi FEBI IAIN Ternate Raih Juara 1 Lomba Essai Economic Development Competition

Hasriyati Fatmona dan Nazwa Yusri saat foto bersama dengan panitia EDC 2025, dan tim peraih juara II dan III dari Unkhair Ternate.

DUA MAHASISWI Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Ternate, Maluku Utara, kembali mencatatkan prestasi membanggakan di tahun 2025.

Kedua mahasiswi tersebut, yakni Hasriyati Fatmona mahasiswi semester 8 dari program studi Perbankan Syariah (PBS) dan Nazwa Yusri dari prodi Ekonomi Syariah (EKS) yang juga tercatat sebagai mahasiswi semester 8.

Untuk diketahui, keduanya pada tahun 2023 lalu, berhasil meraih juara 2 lomba Karya Tulis Ilmiah Tingkat Nasional (KTIN) yang berlangsung di Universitas Khairun Ternate.

Pada Lomba Essai Economic Development Competition (EDC) 2025 ini, keduanya ditetapkan sebagai peraih juara 1, setelah karya tulis berjudul Dinamika Pasar Keuangan dan Perbankan Syariah dalam Mendorong Pertumbuhan Ekonomi Indonesia: Analisis Empiris dengan Pendekatan VECM, berhasil lolos seleksi dan melewati tahapan presentasi di hadapan dewan juri.

Hasriyati Fatmona saat dihubungi via WhatsApp, Rabu (19/3/2025) mengatakan lomba essai EDC 2025 berlangsung 6-18 Maret 2025 yang berlangsung di Kampus II Unkhair, Kelurahan Gambesi, Kecamatan Ternate Selatan, kota Ternate.

“Pada sesi final lomba essai EDC 2025, ada tiga tim, yakni satu dari IAIN Ternate, dan dua tim dari Unkhair Ternate,” Akunya.

Ia mengungkapkan kebanggaannya atas torehan prestasi pada lomba essai EDC 2025, lantaran sebelumnya juga mengharumkan nama fakultas dan kampus IAIN Ternate pada event KTI tingkat nasional dengan menyabet juara 2.

Meski begitu, keduanya mengatakan, dari prestasi yang diraih tersebut membuat keduanya lebih bersemangat untuk terus belajar dan mengevaluasi hasil karya dan melakukan riset, untuk kesiapan event lainnya, sehingga kembali mencatat prestasi di tahun 2025.

“Setelah meraih juara 2 LKTI nasional 2023, kami banyak mengevaluasi dan meningkatkan kualitas riset, analisis, serta teknik penulisan. Kami selalu berusaha mencari sumber data yang kredibel, mengasah berpikir kritis, dan rutin berlatih menulis serta presentasi,” jelas keduanya.

“Motivasi utama kami adalah terus belajar dan berkembang, menjadikan kemenangan sebagai dorongan dan kekurangan sebagai bahan refleksi. Selain itu, dukungan dan semangat dari mentor sekaligus dosen pembimbing kami sangat berperan dalam membimbing kami agar lebih maksimal,” sambung keduanya.

Dia berharap, prestasi yang diraih nantinya memantik mahasiswa di FEBI IAIN Ternate maupun secara umum mahasiswa IAIN Ternate, agar termotivasi untuk catatkan prestasi di tahun-tahun mendatang.

“Untuk adik-adik mahasiswa di FEBI, jangan ragu untuk memulai dan mencoba. Prestasi tidak datang secara instan, tetapi melalui proses belajar, kerja keras, dan ketekunan,” cetus Hasriyati

“Kuasai bidang yang diminati, perbanyak membaca, dan latih kemampuan menulis serta berpikir kritis. Jangan takut gagal, karena dari setiap pengalaman kita bisa belajar dan berkembang,” Imbuhnya Nazwa

Hasriyati bilang, setiap tenaga pendidik memiliki kemampuan yang mumpuni di bidang penulisan karya ilmiah. Sehingga, dia berharap kepada mahasiswa untuk manfaatkan bimbingan dari dosen dan mentor, serta aktif mengikuti berbagai kompetisi untuk menambah pengalaman.

“Kami berdua kerap mengikuti pelatihan penulisan karya tulis ilmiah yang disampaikan dosen FEBI IAIN Ternate Muhammad Rianto. Jadi, mahasiswa jangan hanya diam, setidaknya buatlah diri kalian dikenal dengan sangat baik di kampus dan oleh para dosen melalui prestasi dan kontribusi yang kalian berikan.” pinta keduanya

“Alhamdulillah, prestasi EDC 2025 ini menjadi jejak rekam kami berdua di FEBI IAIN Ternate,” tambah Nazwa.

Sementara Dekan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) IAIN Ternate, Dr Abu Sanmas, S.H., M.H., M.Pd menyampaikan turut bangga atas prestasi yang dicatatkan kedua mahasiswanya.

Menurut dia, prestasi yang diraih mahasiswanya dapat memberi kontribusi pada program studi, yakni saat pelaksanaan akreditasi prodi. Untuk itu, dia berharap kepada mahasiswa di FEBI untuk terus giat belajar dan terlibat pada setiap perlombaan.

“Selain nama mereka dikenal oleh sivitas akademika dan masyarakat pada umumnya karena prestasi, di satu sisi dari prestasi mereka itulah berpengaruh pada akreditasi program studi. Di setiap kesempatan, saya sering sampaikan kepada para koordinator prodi di FEBI, bahwa apabila ada event-event akademik harus memotivasi mahasiswa untuk terlibat, karena nantinya berdampak positif terhadap prodi” ujarnya

“Untuk Hasriyati Fatmona dan Nazwa Yusri, selaku Dekan FEBI saya sampaikan selamat atas prestasi yang diraihnya, dan tetap semangat untuk terus belajar,” tambahnya

Terpisah, Koordinator Prodi Perbankan Syariah (PBS), Dr Zainal Marasabessy turut mengapresiasi prestasi yang diraih Hasriyati Fatmona dan Nazwa Yusri, menurutnya melalui prestasi keduanya pada event EDC 2025, nantinya menjadi perhatian prodi untuk tetap membimbing mahasiswa dalam hal penulisan karya tulis ilmiah, agar kedepan, jika ada event yang sama, baik skala regional maupun nasional, maka mahasiswa di FEBI dapat berpartisipasi.

“prestasi keduanya menjadi perhatian kami di prodi, dan kami tetap berkomitmen membimbing mahasiswa terkait penulisan karya tulis ilmiah,” tandasnya. (*)

Penulis : Hms
Editor. : S.S.Suhara

banner banner banner banner banner banner banner banner banner banner banner banner banner banner banner banner

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *