Harga Beras Naik, Ini Tanggapan Dinas Ketahanan Pangan Kota Ternate

Kadis Ketahanan Pangan Kota Ternate, Muhammad Hartono Albaar

PIKIRANPOST.COM – Harga beras di kota Ternate terpantau masih mengalami kenaikan. Amatan wartawan di toko Nur Rizki, Kelurahan Kota Baru, Kecamatan Ternate Tengah, Kamis (5/10) harga beras merek Bola Mas ukuran 25 kilogram dari Rp. 370 ribu naik menjadi Rp. 400 ribu.

Menanggapi hal itu, Plt Kadis Ketahanan Pangan Kota Ternate, Muhammad Hartono Albaar mengatakan memang harga beras saat ini mengalami kenaikan hampir di seluruh Indonesia.

Dinas Ketahanan Pangan mencatat, untuk harga nasional beras Bulog medium per hari kemarin Rabu diangka Rp. 15.490 per kilo menurun Rp.750 rupiah sehingga menjadi Rp 14.740 per kilo.

Adanya penurunan harga, khusus beras Bulog, kata dia, karena adanya program bulog terkait Stabilitasi Pasokan dan Harga Pangan (SPHP) ke pasar. Ditambah dengan telah didistribusikannya beras Cadangan Pangan Pemerintah (CPP) ke masyarakat penerima manfaat di Maluku Utara.

“Untuk kota Ternate sendiri rencananya Bulog akan segera menyalurkan beras CPP untuk dua bulan sebanyak 20 kilo. Jatah bulan Oktober dan November,” akunya.

Kalau harga telur, jelas dia, saat ini sudah kembali stabil. Sedangkan yang alami kenaikkan ialah rica nona (cabai rawit) akibat dari cuaca panas. Tetapi kemarin Pemkot telah bekerja sama dengan Bank Indonesia (BI) telah menggelar pasar murah di lokasi Sarasehan Taman Nukila.

Penulis : Ihdal Umam
Editor : S.S Suhara

banner banner banner banner banner banner banner banner banner banner banner banner

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *