Pemkab Halsel Gelar Bimtek Peningkatan Pengelolaan Keuangan Daerah

Kompak: Narasumber bersama peserta usai mengikuti bimtek 

PIKIRANPOST.COM– Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Halmahera Selatan (Halsel) melalui Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) menggelar Bimbingan Teknis (Bimtek) Peningkatan Kapasitas Pengelolaan Keuangan Daerah lingkup Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD).

Kegiatan bimtek yang dilaksanakan di Ballroom Gamalama Sahid Bela Hotel Ternate, Rabu (15/11/2023) itu diikuti oleh 30 SKPD, ditambah 30 perangkat Kecamatan, serta 32 Puskesmas dan Rumah Sakit.

Kepala Bidang (Kabid) Akuntansi BKPAD Halsel, Dewi Suci Utari ditemui awak media disela-sela giat bimtek menyampaikan bahwa ada banyak tema yang dibahas dalam agenda tersebut.

Di antaranya pembahasan terkait Transfer ke Daerah dan Dana Desa (TKDD), Transaksi Non Tunai, Kartu Kredit Pemerintah Daerah (KKPD), Pajak, dan Peningkatan Penggunaan Produk Dalam Negeri (P3DN).

Kepada tupoksi Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) dan Bendahara, Dewi mengharapkan, di tahun depan sudah lebih siap dengan regulasi baru yang diberlakukan. Seperti contohnya, Kartu Kredit Pemerintah Daerah.

“Untuk PPK dan Bendahara yang paling diutamakan,” singkatnya sembari menjelaskan bahwa bimtek ini disesuaikan dengan program yang dijalankan Pusat untuk Pemda,”singkatnya.

Dewi menambahkan, pengelolaan keuangan setiap tahunnya banyak regulasi atau aturan terbaru, sehingga perlu adanya update oleh daerah. Untuk itu pihaknya menginginkan ada peningkatan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM) Pemkab terkait pengelolaan keuangan daerah.

Sementara narasumber bimtek tersebut, terdiri dari, Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP) Perwakilan Maluku Utara, Perwakilan Kementerian Keuangan Malut DjPb, dan KPP Pratama Ternate.(*)

Penulis : Ihdal Umam
Editor : S.S Suhara

banner banner banner banner banner banner banner banner banner banner banner banner

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *