Direktur PDAM Halut, Iskandar Dabi-Dabi
PIKIRANPOST.COM– Bupati Kabupaten Halmahera Utara Ir. Frans Manery secara resmi melantik Iskandar Dabi-Dabi sebagai Direktur PDAM Kabupaten Halmahera Utara. Pelantikan itu berlangsung di Lantai dua ruang Meeting Fredy Tjandua Kantor Bupati, pada Rabu 24/1/2024).
Direktur PDAM, Iskandar Dabi-Dabi ketika ditemui awak media di ruang kerjanya, mengatakan siap menjalankan tugas dalam beberapa waktu bulan ke depan.
“Saya mengucapkan terima kasih kepada Pak Bupati yang telah mempercayakan saya untuk menjabat sebagai pejabat sementara Direktur PDAM pHalmahera Utara. Amanah ini akan saya jalankan dengan baik,”kata dia.
Untuk kesuksesan dalam menjalankan tugas sebagai pimpinan, dirinya akan selalu membangun komunikasi dengan pimpinan lama, dengan tujuan akan selalu mempertahankan dan meningkatkan yang sudah dikerjakan oleh Dirut lama dan bila ada kelemahan akan diperbaiki dalam pengelolaan PDAM.
Terkait dengan penunggakan pelanggan yang sudah mencapai Miliran rupiah, dirinya berjanji akan segera membentuk tim penagihan untuk dapat menimalisir terhadap tunggakan pelanggan tersebut.
Sementara itu, mantan Direktur PDAM Halmahera Utara, Mahmud Assagaf mengucapkan terima kasih kepada bupati yang telah memberikan kepercayaan memimpin PDAM Halmahera Utara selama dua tahun lima bulan.
“Saya berharap Direktur PDAM Iskandar Dabi Dabi,agar dapat membangun kerja sama dengan baik untuk mengatasi persoalan-persoalan cukup banyak, sehingga dengan adanya kerjasama yang baik saya yakin persoalan PDAM semua akan teratasi dengan baik,”harapnya.(*)
Penulis : M.V Katce
Editor. :.S.S.Suhara