Setwan Kota Ternate Rayakan HUT RI dengan Joget ‘100 Juta’ hingga Lomba Rebutan Kursi

PIKIRANPOST.COM– Seluruh pegawai Sekretariat DPRD (Setwan) Kota Ternate dan Anggota DPRD tampak beraktivitas tidak seperti biasanya, rabu 16 Agustus 2023 pagi tadi, mereka datang menggunakan pakaian semi formal berwarna merah putih untuk merayakan HUT RI ke-78 di halaman gedung Parlemen DPRD Kota Ternate.

Perayaan ini disambut antusias oleh semua pihak di DPRD Kota Ternate, apalagi kegiatan seperti ini sebelumnya belum pernah dilakukan. Sejak lomba pertama dimulai, berlari sambil mengigit sendok berisikan kelereng saja sudah membuat seluruh peserta bersemangat.

Belum lagi dengan lomba makan kerupuk yang diikuti oleh tiga orang Ketua Komisi di DPRD, yaitu, Mubin A. Wahid, Mochtar Bian, dan Anas U. Malik. Ketiganya disuruh jalan sambil berjoget mengikuti irama musik sebelum sampai di tempat yang sudah disediakan kerupuknya.

Penonton yang sebagian adalah rekan sesama anggota DPRD juga tampak tertawa lepas dan berusaha mengabadikan momen itu saat mereka mengunyah kerupuk. Akhirnya, Ketua Komisi III, Anas U. Malik yang sedari awal mengunyah dengan cepat kerupuk itu berhasil keluar sebagai juara satu setelah dahulu menghabiskan kerupuk.

Lomba lain yang juga menghibur ialah saat pegawai Setwan disuruh berjoget mengikuti lantunan lagu kemudian dengan cepat-cepat harus menduduki kursi saat lagu dimatikan. Jumlah kursi yang terbatas membuat peserta lomba joget tidak kebagian.

Sekwan DPRD Kota Ternate, Aldhy Ali, berkelakar adanya lomba joget sembari merebut kursi berhubung dengan momentum politik yang sudah dekat. “Karena ini memang momen-momen politik, tahun untuk merebut kursi, jadi kita kemas dengan perlombaan yang ringan yang ada gelak tawanya. Kita sesuaikan dengan momentum yang ada,” katanya.

Diakhir perayaan lomba HUT RI, suara lagu Alan Darmawan ‘100 Juta’ tambang Kao Malifut menuntun para pegawai Setwan dan Anggota Dewan untuk berjoget wayase dengan asiknya sehingga menutup rangkaian kegiatan tersebut.

“Kegiatan ini dalam rangka memupuk kebersamaan, yang juga nantinya bermuara pada peningkatan pelayanan terbaik kepada anggota DPRD. Lembaga DPRD yang ditahu tugasnya hanya melaksanakan rapat resmi dan kesibukan birokratis lainnya, dengan adanya HUT ini kita menghadirkan kegiatan yang ada di kelurahan sehingga masyarakat yang datang ke DPRD sini tidak kaku,” papar Aldhy.

Menurut Aldhy, perayaan yang dilaksanakan ialah kegiatan sederhana, tetapi dalam rangka menjaga semangat kekeluargaan. Baik dari Sekertariat DPRD dengan Bapak Ibu Anggota DPRD.

“Alhamdulillah, respon juga baik dari Bapak Ibu Anggota Dewan yang juga terlibat menjadi peserta perlombaan. Disamping merayakan HUT 17 Agustus, Inti dari adanya kegiatan seperti ini adalah menjaga semangat kebersamaan di tingkat Sekretariat dan Anggota DPRD,” pungkasnya.

Adapun selain lomba makan kerupuk, lomba gigit leper, lomba joget rebut kursi, ada, juga lomba joget patung, joget balon, hingga lomba kekompakan pakai sarung yang semuanya itu berhasil menghibur para politikus di legislatif Kota Ternate dan ASN Pegawai Setwan.

Penulis : Ihdal Umam
Editor : S.S Suhara

banner banner banner banner banner banner banner banner banner banner banner banner banner banner banner banner

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *