Team Pemenang Ganjar-Mahfud MD Optimis Menang di Halmahera Utara

Deklarasi dan peresmian posko pemenang Ganjar Mahfud MD

PIKIRANPOST.COM– Team pemenang calon Presiden dan Wakil Presiden Ganjar-Mahfud MD di Kabupaten Halmahera Utara, Maluku Utara secara resmi menggelar deklarasi dan peresmian posko.

Deklarasi itu berlangsung di kantor PT. Kahuripan Inti Mineral (KIM) Kawasan Pemdes Ganmsungi Tobelo, Kamis (17/11/2023), sekira pukul 02.00 WIT. Hadir partai pendukung yakni
PDIP, PPP, Hanura, Perindo.

Ketua Tim Pemenang Daerah, Steward L.L Soentpiet dalam sambutannya mengatakan pihaknya yang tergabung dalam partai pendukung sangat optimis dapat memenangkan pasangan Ganjar Mahfud MD di Kabupaten Halmahera Utara.

“Saya mengibarkan kepada seluruh TPD bahwa perjuangan kali ini tidaklah mudah, namun sepak terjang saudara-saudara yang ada saat ini yang tergabung dalam gabungan partai koalisi, tidak perlu diragukan lagi karena kunci kesuksesan ada dalam ketekunan dan kerja keras saudara saudara semua,”kata dia dengan penuh optimis.

Seraya menambahkan, tempat ini sangat strategis untuk terus membangun komunikasi mengenai dengan kemenangan Ganjar Mahfud MD.” Olehnya itu jangan pernah takut dan gentar, kita akan hadapi bersama dalam memenangkan Ganjar Mahfud MD di Halmahera Utara,”Pungkas dia.(*)

Penulis : M.Vikri
Editor. : S.S.Suhara

banner banner banner banner banner banner banner banner banner banner banner banner

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *